Super Bluetooth Hack Hadirnya super bluetooth hack bisa membuat orang was-was untuk mengaktifkan bluetooth. Banyak hal yang bisa “ditelanjangi” oleh software dengan basis Java ini. Hati-hati jika mengaktifkan bluetooth, pasalnya kini tak hanya ancaman virus yang harus diwaspadai, melainkan potensi bluesnarfing yang mengintai. Dengan bluesnarfing “isi” perut ponsel bisa diintai dan disadap lewat media bluetooth. Semisal pelaku bluesnarfing bisa membaca isi SMS, phonebook, olah navigasi call bahkan bisa mematikan ponsel target, hanya dengan mengendalikan data-data dari layar ponselnya. Nah, hal ini sekarang bukan sebatas wacana, terutama sejak munculnya super bluetooth hack. Software ini bila digunakan pada orang yang salah, tentu bisa berakibat fatal, sebab aplikasi ini bisa menembus jalur pairing sebagai elemen pengaman transfer data. Berikut olah penelusuran kami saat mencoba aplikasi yang kontroversial ini.